728x90 AdSpace

Latest News

Pengobatan

Penyakit

15 April 2010

Christina Hilang Selera Makan

PENYEGELAN Radio Era Baru FM, Rabu lalu, mengakibatkan kesedihan mendalam bagi Ana dan Christina. Mereka menangis seharian, sehingga hilang selera makan. Perasaan sedih juga dirasakan rekan-rekan kerjanya yang lain seperti Christina dan As’ari. Namun mereka mengungkapkan kedukaannya dengan beragam cara.

Ada yang menyendiri, diam, atau menangis seharian. Ana dan Christina, mereka menangis seharian. Saat siaran pun mereka membawakan dengan tetesan air mata. “Mungkin baru kali ini dalam hidup, saya menangis seharian setelah penyegelan itu. Selera makan tidak ada, tidur tidak tenang dan berat badan saya turun dua kilogram,” ujar Ana trenyuh, Jumat (26/3).

“Saya hanya meminta kepada Balmon untuk mengembalikan transmitter yang diambil lalu. Di sini ada 18 karyawan. Mohon penegakkan hukum di atas nurani,” harap Ana. Pendapat senada juga disampaikan oleh penyiar kawakan, Christina. Ia sudah empat tahun bekerja di sana.

Paska penyegelan, ia menyempatkan untuk menyapa pendengar radio. Selama siaran, tak henti-hentinya air matanya menetes jika mengingat kejadian penyegelan itu. Walau siarannya tidak bisa di dengar melalui pesawat radio, aktifitas siaran mereka hanya bisa didengar melalui live streaming internet. “Saya tetap tegar meski hati ini pilu. Makan tak berselera, tidur tak nyenyak. Kami ini manusia dan masih memiliki nurani. Harusnya kita tidak diperlakukan sebagai orang yang dungu,” ujar Christina bersedih. 

Langkah hukum

Selain menunggu proses kasasi di Mahkamah Agung (MA), pengelola Radio Era Baru bersama LBH Pers sedang menyiapkan gugatan praperadilan atas penyegelan yang dilakukan oleh Balai Monitoring (Balmon). Rencananya gugatan praperadilan akan dilayangkan minggu depan sebagai bentuk protes.

LBH Pers juga sedang menjajaki kemungkinan kasus penutupan Radio Era Baru ini dibawa ke Komisi PBB. Selain ada pelanggaran terhadap kebebasan warga negara untuk mendapatkan informasi publik dan pemasungan terhadap kebebasan pers, kasus ini juga dianggap sarat dengan kepentingan politik asing, dalam hal ini pemerintah China.

“Kami akan membawa kasus penutupan Radio Era Baru ke Komisi PBB melalui Human Right Working Group,” ujar Sholeh Ali SH, pengacara dari LBH Pers yang selama ini mendampingi manajemen Radio Era Baru.

Ia menyebutkan tindakan penyegelan ini melanggar kebebasan berekspresi warga negara yang dilindungi dan dijamin dalam kovenan PBB tentang hak-hak sipil dan politik yang sudah diratifikasi Indonesia. (candra p pusponegoro)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Christina Hilang Selera Makan Description: Rating: 5 Reviewed By: Oxidant Releasing Therapy Bengkel Manusia Indonesia
Scroll to Top