728x90 AdSpace

Latest News

Pengobatan

Penyakit

10 November 2010

Mengurus Sambungan Air Baru

Pertanyaan:

Mengurus Sambungan Air Baru 

Halo ATB, saya punya rumah di kavling yang akan di tempati bulan depan. Saya mau pasang air baru tetapi terdengar kabar untuk pengurusan pemasangan air baru tidak dilayani oleh kontraktor namun harus diurus sendiri ke ATB. Mohon penjelasannya dan terimakasih
Pengirim: +628527296xxxx


Jawaban:

Penyambungan Baru Harus Melalui Kontraktor

Terima kasih atas pertanyaan yang ajukan. Perlu kami jelaskan untuk pengurusan sambungan air baru di kavling harus mendapatkan rekomendasi dari Otorita Batam. ATB tidak bisa melayani pemasangan meteran air satu per satu kepada warga. Warga justru harus memberikan kepercayaan kepada kontraktor yang telah disepakati oleh warga untuk melakukan pemasangan. Bagi pelanggan yang belum merasa puas atas jawaban ini dimohon datang ke bagian Customer Service PT ATB Batam.

Adang Gumilar
PR Manager PT Adhya Tirta Batam (ATB) Kota Batam


Pertanyaan:

Di manakah Penjualan Produk IM2 selain di Baloi dan Batam Centre

Dear IM2, lokasi saya sekarang di Batuaji dan cukup jauh dari galeri IM2 di Baloi dan Batam Centre, bagaimana bisa mendapatkan produk IM2 khususnya untuk Broom Prepaid? Mohon penjelasannya dan terima kasih.
Pengirim: +628157529xxxx


Jawaban:

Tersebar Dibeberapa Outlet di Batam

Terima kasih atas pertanyaan dan perhatiannya terhadap produk IM2. Dalam distribusi khususnya di Kepri, IM2 telah menjalin kerjasama dengan dua dealer lokal yang besar di Kepri. Sehingga untuk mendapatkan produk prepaid IM2 bisa lebih cepat didapat baik di Batam, Tanjung Pinang, Tanjung Balai Karimun, dan sampai ke Natuna. Distribusi melalui jalur dealer Natuna dan Flamez 72 sudah sangat dikenal dalam hal ini. Dengan didukung oleh ratusan outlet binaannya, barang IM2 sudah banyak ditemui. 

Baik outlet penjualan komputer atau pun outlet voucher, sehingga diharapkan bagi calon pengguna atau pun existing pelanggan IM2 bisa mendapatkan prepaid IM2 ataupun untuk keperluan top up atau isi ulang layanan. Outlet tersebut di Batam khususnya sudah tersebar disentra pemasaran di wilayah Nagoya Hill, Top 100 Penuin, Carnaval Mall (May Mart), DC Mall, Tiban, hingga Batuaji. Untuk lokasi Batuaji, khususnya bisa didapatkan di galeri Natuna Ruko Fanindo dan beberapa outlet komputer disana. Demikian informasi yang bisa kami berikan, semoga IM2 tetap bisa mendekatkan diri kepada pelanggan demi menjamin ketersediaan stok sebagaimana kebutuhan yang ada.

Sri Priyo Hutomo
Manager Area Sumbagteng PT IM2


Pertanyaan: 

Tertarik untuk Mengikuti Kejar Paket C

Halo Pak Muslim Bidin Kadisdik Kota Batam, saya seorang ibu rumah tangga dan berkeinginan memiliki ijazah SMU. Sedangkan usian saya saat ini 28 tahun, apakah saya bisa ikut Program Paket C? Bagaimana mengurus dokumen SMU saya yang hilang? Mohon penjelasannya Pak, terima kasih.
Pengirim: +628136468xxxx


Jawaban:

Tak Ada Batasan Usia untuk Ikuti Kejar Paket C
Terima kasih, kepada Anda yang ingin yang ingin mengikuti Program Paket C tidak ada batasan usianya. Kemudian apabila seluruh dokumen SMU hilang maka silakan lapor ke polisi dan meminta surat keterangan hilang. Selanjutnya dengan surat keterangan hilang Anda bisa melapor kepada SMU untuk meminta pengurusan dokumen yang hilang tersebut. Semoga informasi ini bermanfaat.

Drs H Muslim Bidin MM
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam


Pertanyaan:

Syarat Menikah Diluar Batam

Halo KUA Kecamatan Bengkong, apakah syarat-syarat ingin menikah di luar kota Batam, karena saya dan calon istri saya warga yang memiliki KTP Batam? Mohon penjelasannya dan terima kasih.
Pengirim: +628123312xxxx


Jawaban:

Syarat Mudah dan Tidak Rumit untuk Menikah 

Terima kasih atas pertanyaan Anda. Perlu kami jelaskan bagi Anda yang berdomisili di Batam yang akan menikah di kota lain bisa mengurus beberapa persyaratan sebagai berikut:
1. Mengurus surat pengantar RT/RW bahwa Anda akan menikah di luar kota Batam
2. Mengurus surat pengantar NI, N2, dan N4 di kelurahan sesuai alamat KTP
3. Fotokopi surat pengantar N1, N2, dan N4, masing-masing untuk kedua mempelai, kemudian diserahkan ke KUA di Batam tempat domisili sesuai KTP. Sedangkan surat pengantar NI, N2 dan N4 yang asli diserahkan kepada KUA kota Anda akan menikah. Sekedar saran, untuk foto sebaiknya menggunakan pakaian yang sopan dengan warna latar belakang foto yang sama untuk mempelai supaya terlihat rapi.

Drs Muhammad Arsyad
Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Bengkong Kota Batam


Pertanyaan:

Syarat Mencairkan Dana Jamsostek Tanpa Kartu

Halo Jamsostek, mohon informasi syarat dan aturan pencairan dana Jamsostek. Kemudian saya mau mengambil uang JHT tetapi kartu Jamsostek saya sudah hilang dan apa perlu disertakan surat pengalaman kerja? Sebab saat itu saya sudah keluar kerja karena sakit. Terima kasih.
Pengirim: +628136471xxxx
 
Jawaban:
Masa Kepesertaan Lebih dari Lima Tahun 
Terima kasih atas pertanyaan Anda. Perlu Kami sampaikan bahwa pada dasarnya pencairan dana JHT ada aturannya, diantaranya:
1. Masa kepesertaan lebih dari 5 tahun dengan masa tunggu 1 bulan
2. Mengisi formulir 5 (ada di kantor JAMSOSTEK)
3. Mengisi surat pernyataan tidak lagi bekerja yang ditandatangani di atas materai 6000
4. Kartu JAMSOSTEK Asli (harus ada)
5. Bawa surat parklaring (keterangan keluar kerja) dari perusahaan (asli dan fotokopi)
6. Bawa KTP (asli dan fotokopi)
7. Bawa KK (Kartu Keluarga) (asli dan fotokopi)
Apabila kartu Jamsostek hilang maka harus disertakan surat keterangan kerja yang diterbitkan oleh Disnaker. Dan apabila kartu yang hilang belum mencapai enam bulan, maka bisa dibuat surat pernyataan bermaterai. Peserta diminta menyertakan pihak keluarga sebagai referensi. Apabila Anda masih ingin menanyakan seputar masalah Asuransi Jamsostek, silakan telepon ke 0778-458324

Iwan Sirwanur
Kepala Bidang Teknologi Informasi Jamsostek Cabang Batam I 
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Mengurus Sambungan Air Baru Description: Rating: 5 Reviewed By: Oxidant Releasing Therapy Bengkel Manusia Indonesia
Scroll to Top